Selamat Pagi Teman-Teman, Disini saya ingin membagikan sedikit pengalaman saya mendapat tugas dari Dosen mengenai Crimping, mungkin bagi kalian yang awam masih bertanya-tanya apa sih itu Crimping? beda dengan anak jaringan yaa, yang mungkin ini sudah makanan sehari-hari hihi apalagi saya anak multimedia yang dulu kerja'annya cuma di dunia software design dan tidak mengetahui apa itu Crimping, setelah saya browsing di google, ternyata crimping itu adalah proses dimana sebuah kabel jaringan di proses agar mampu menjadi sebuah
kabel jaringan yang utuh atau sempurna, atau singkatnya crimping adalah
cara membuat kabel jaringan.
Untuk menyambung kabel UTP ke konektor RJ-45 terdapat dua tipe penyambungan, yaitu straight dan cross, di mana keduanya memiliki fungsi yang berbeda. Pengkabelan dengan cara straight digunakan untuk menyambungkan PC dengan hub/switch sedangkan pengkabelan dengan cara cross digunakan untuk menghubungkan pc ke pc langsung tanpa hub/switch atau menghubungkan hub/switch dengan hub/switch.
nah, sebelum kita mulai, bahan-bahan yang harus dipersiapkan adalah kabel utp, konektor RJ-45, dan Tang crimping dan kalo lebih bagus kalo kamu ada Lan Tester untuk menguji kabel. seperti ini bahannya...
Untuk menyambung kabel UTP ke konektor RJ-45 terdapat dua tipe penyambungan, yaitu straight dan cross, di mana keduanya memiliki fungsi yang berbeda. Pengkabelan dengan cara straight digunakan untuk menyambungkan PC dengan hub/switch sedangkan pengkabelan dengan cara cross digunakan untuk menghubungkan pc ke pc langsung tanpa hub/switch atau menghubungkan hub/switch dengan hub/switch.
nah, sebelum kita mulai, bahan-bahan yang harus dipersiapkan adalah kabel utp, konektor RJ-45, dan Tang crimping dan kalo lebih bagus kalo kamu ada Lan Tester untuk menguji kabel. seperti ini bahannya...
Untuk membuat kabel Straight, susunan warna yang digunakan adalah :
Sususan warna pada ujung 1 = Putih Orange, Orange, Putih Hijau, Biru, Putih Biru, Hijau, Putih Coklat, Coklat
Sususan warna pada ujung 2 sama dengan ujung 1.
Untuk membuat kabel Cross, susunan warna yang digunakan adalah :
Susunan warna pada ujung 1 = Putih Orange, Orange, Putih Hijau, Biru, Putih Biru, Hijau, Putih Coklat, Coklat
Susunan warna pada ujung 2 yaitu = Putih Hijau, Hijau, Putih Orange, Biru, Putih Biru, Orange, Putih Coklat, Coklat.
Cara Crimping
1. Potong atau Kupas kulit kabel selebar 2 cm.
2. Setelah dipotong, regangkan kabel seperti ini agar kita bisa lihat warna untuk penyusunannya.
3. Susun rapi delapan kabel yang terdapat didalam sesuai dengan gambar dan penjelasan diatas. Kemudian luruskan kabel yang masih kusut.
4. Ratakan ujung kabel, urutkan warna dengan benar dan ujung kabel sudah rata, masukan kabel kedalam konektor RJ-45, pastikan ujung kabel menyentuh ujung RJ-45.
5. Setelah yakin urutan warna benar dan ujung kabel sudah rata, jepitlah menggunakan Tang Crimping.
6. Setelah menyelesaikan kedua ujung kabel, uji menggunakan Lan tester, jika semua lampu menyala, berarti kabel tersebut telah di crimping dengan benar dan bisa digunakan.
Selanjutnya
saya akan mengecek koneksi dari laptop, kemudian ketik cmd maka secara
otomatis akan masuk pada tampilan Command Promp. Lalu ketik ping 192.168.88.1 maka hasilnya adalah seperti dibawah ini:
Cara PING ini bukan mempercepat koneksi internet anda. Melainkan ini hanya menstabilkan dan melihat seberapa cepat paket data yang terkirim dari provider yang anda gunakan.
0 komentar:
Posting Komentar